Kamis, 19 Januari 2017

Proposal Bisnis

Nama: Revan Wicaksono
NPM: 19414119
Kelas: 3IB02



Proposal Bisnis



Nama Perusahaan        : Cakucing
Alamat                            : Jl. Anjing Bulldog No.34
Telepon                           : 87713655



Ringkasan Eksekutif

Kami sebagai pengambil keputusan berkomitmen menjalankan perusahaan secara professional agar bisa menyediakan jasa tepat waktu, profesional dan bisa menjualnya dengan lancar. Target jasa kami satu tahun ke depan adalah menyediakan 100 buah jasa untuk anjing dan kucing, yaitu: grooming, jasa pacak, dan jasa pelatihan. Masing-masing jasa akan kami selesaikan dalam waktu satu minggu


Tujuan

Dalam menjalani usaha, kami mempunyai tujuan yang terencana dengan baik, yaitu tujuan jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang.

Tujuan jangka pendek:
Kami akan menyediakan jasa yang professional sesuai standar operasional kami khususnya untuk kalangan kebawah agar populasi kucing dan anjing semakin berkembang

Jangka menengah:
Kami akan menyediakan jasa yang professional sesuai standar operasional kami untuk kebutuhan hewan peliharaan yang berada diluar negeri

Jangka Panjang:
Kami akan terus berinovasi dalam memberikan jasa perawatan hewan peliharaan .


Misi dan Visi Perusahaan

Visi :
Ikut melestarikan populasi kucing dan anjing dalam negeri
Misi : 
n  Menyediakan jasa yang berkulitas, professional dan cepat
n  Berusaha melestarikan populasi hewan peliharaan guna menghindari kepunahan
n  Terus berinofasi di bidang penyediaan jasa di negeri ini


Sekilas Perusahaan

Cakucing adalah perusahaan penyedia jasa yang menyediakan segala macam kebutuhan hewan peliharaan dan membuat mereka menjadi bahagia


Kepemilikan Perusahaan

Cakucing adalah perusahaan bersama yang dimiliki oleh Bambang, Miko,Okin dan Parjo


Sejarah Singkat Perusahaan

Cakucing adalah perusahaan penyedia jasa yang bergerak dibidang Hewan peliharaan, khususnya anjing dan kucing. Didirikan pada 1 Januari 2017 oleh Bambang,Miko,Okin dan Parjo. Perusahaan ini berlokasi di Jl. Anjing Bulldog No.34.


Lokasi dan Fasilitas Perusahaan

Cakucing Berlokasi di Jl. Anjing Bulldog No.34. Tempat usaha berupa bangunan sewa dua lantai dengan ukuran 4x4 meter.


Produk

Cakucing mempunyai dua divisi jasa, yaitu Doggy dan Catty. Doggy adalah divisi yang menyediakan segala macam kebutuhan hewan anjing, sedangkan Catty adalah divisi yang menyediakan segala macam kebutuhan hewan kucing. Berikut ini adalah Jasa yang sedang kami buat dan yang akan segera dibuat.

Doggy
  •   Grooming
    •   Memandikan anjing dengan shampo berkualitas
    •   Perawatan tubuh anjing dengan menggunakan alat-alat yang canggih
  •   Pacak
    •   Mengawinkan anjing dengan ras yang berbeda
  •   Pelatihan
    •  Melatih anjing dengan tujuan yang berbeda
Catty 
  •   Grooming
    •   Memandikan kucing dengan shampo berkualitas
    •   Perawatan tubuh kucing dengan menggunakan alat-alat yang canggih
  •   Pacak
    •   Mengawinkan kucing dengan ras yang berbeda
  •   Pelatihan
    •   Melatih kucing dengan segala macam fungsi dan tujuan

Deskripsi Produk
 
Doggy 
  •   Grooming
    •   Memandikan anjing dengan shampo berkualitas guna mempercantik anjing dan juga bebas dari kutu agar pemilik peliharaan merasa nyaman
    •   Perawatan tubuh anjing dengan menggunakan alat-alat yang canggih. Selain bertujuan untuk berinovasi, menggunakan alat canggih juga digunakan agar meminimalisir terjadinya luka pada tubuh hewan
  •   Pacak
    •   Mengawinkan anjing dengan ras yang berbeda. Bertujuan agar pelanggan dapat leluasa memilih anak anjing seperti apa yang mereka inginkan
  •   Pelatihan
    •   Melatih anjing dengan tujuan yang berbeda. Seperti diketahui banyak anjing yang digunakan untuk melacak bom, narkoba dll.kami melakukan pelatihan ini agar pemilik anjing merasa aman dirumah Karena anjing peliharaan mereka sudah terlatih
Catty

  •   Grooming
    •   Memandikan kucing dengan shampo berkualitas. Seperti yang kita ketahui kucing dapat menyebarkan salah satu virus berbahaya bagi manusia. Guna meminimalisir virus ini kami menggunakan shampo yang dapat membunuh kuman,dan kutu penyebab virus ini.
    •   Perawatan tubuh kucing dengan menggunakan alat-alat yang canggih. Selain bertujuan untuk berinovasi, menggunakan alat canggih juga digunakan agar meminimalisir terjadinya luka pada tubuh hewan
  •   Pacak
    •   Mengawinkan kucing dengan ras yang berbeda. Kami menyediakan jenis kucing langka demi melestarikan populasi kucing
  •   Pelatihan
    •   Melatih kucing dengan segala macam fungsi dan tujuan. Seperti melatih kucing untuk buang kotoran mereka kedalam pasir, tidak membuang urin sembarangan dan juga untuk ramah terhadap majikan

Karakteristik dan Perbandingan Kompetitif Produk

Produk jasa kami adalah produk berkualitas, professional dan cepat yang berbeda dalam bentuk pengeksekusian dan penanganan. Pada setiap produk jasa kami anjing dan kucing akan diperlakukan dengan baik, yang tujuannya adalah supaya hewan peliharaan pelanggan merasa tenang dan tidak merasa terancam. Mengenai penanganan, kami akan senantiasa memperhatikan setiap prosedur jasa kami guna kepuasan pelanggan terhadap jasa kami. Untuk harga, kami akan menjualnya setaraf dengan harga jasa lain yang beredar dipasaran, dengan tujuan agar konsumen yang mampu menggunakan produk jasa kami tanpa takut kehabisan uang.


Analisis Pasar

Dengan banyaknya produk jasa seperti kami yang identik,akan tetapi kami berkeyakinan bahwa produk jasa kami, Insya Allah masih dapat bersaing dipasaran Karena kami sangat memperhatikan kepuasan pelanggan.



Peramalan Pasar

Jika kelak tujuan jangka menengah kami sudah tercapai, Insya Allah kami siap bersaing dengan produk jasa lainnya yang berada di luar negeri

Strategi Pemasaran

Strategi kami adalah strategi pemasaran via sosial media. Kami sudah memiliki akun Instagram dengan isi konten produk jasa kami dan juga kami sudah menyebarkan iklan di seluruh website-website serta forum-forum yang ada di indonesia


Organisasi

Perusahaan kami terdiri dari 3 orang pendiri yang masing-masing akan mengepalai divisi yang dipimpinnya.

Divisi Produksi
  • Kepala Produksi 
Bertanggung jawab dalam menghasilkan produk jasa yang berkualitas
    • Writer&Photographer
Divisi Keuangan dan Manajemen
  •   Kepala keuangan dan manajemen
Bertanggung jawab dalam menyediaan dana produksi dan operasional
    •  Administrasi
Divisi Operasional, Pemeliharaan dan Pemasaran
  •   Kepala operasional, pemeliharaan dan Pemasaran
Bertanggung jawab dalam penyediaan, memelihara perlengkapan kerja serta memasarkan produk jasa dan promosi. 
    •  Teknisi
    •  Humas


Struktur Organisasi



Estimasi Biaya

Biaya Investasi

Perlengkapan kantor
n  2 buah meja kerja
n  2 buah cabinet
n  1 set kursi tamu
n  Dispenser
n  2 buah AC

Perangkat Keras
n  1 buah komputer I7
n  Sebuah Scanner
n  Sebuah Printer
n  Kandang besi
n  Kolam pemandian
n  Animal toys
n  Makanan binatang dan obat-obatan

Perangkat Lunak
n  OS Windows 10 original
n  MS office 13 original


Total biaya investasi = Rp.100.000.000

Biaya Operasional
n  Sewa ruko 2 lantai selama lima tahun
n  Listrik selama setahun
n  Telepon selama setahun
n  Perlengkapan kantor setahun
n  Perawatan perangkat keras

Total biaya Operasional = Rp.50.000.000

Total Biaya keseluruhan = total biaya investasi + total biaya operasional

Total Biaya = Biaya Investasi + Biaya Operasional
Rp.100.000.000  + Rp. 50.000.000  = Rp. 150.000.000


Pendapatan

3 produk jasa setahun, Rp.150.000 x 3 x 100 = Rp.45.000.000 pertahun

Keuntungan

Keuntungan = Pendapatan - Total Biaya


Revenue Cost Ratio (R/C)

R/C = Pendapatan : Total Biaya
Rp. 45.000.000 : Rp. 150.000.000 = 0.3

R/C sebesar 0.3 menunjukkan bahwa usaha tersebut masih layak dilakukan. Artinya dari setiap modal Rp. 1 yang dikeluarkan akan menghasilkan RP. 300

Break Event Point (BEP)

BEP Produksi = Total Biaya: Harga Jual
Rp. 150.000.000 : Rp 150.000 = 300000

BEP Harga = Total Biaya : Total Produksi
Rp. 150.000.000 : 300000 = Rp. 500/produk

Angka tersebut menunjukkan bahwa investasi akan berada dalam titik impas jika dalam setahun mampu menjual produk sebanyak 100 jasa/tahun dan tingkat harga jual Rp. 500/produk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar